HMPS PAI

HMPS PAI UIN Raden Mas Said Surakarta

 


Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Ilmu Tarbiyah UIN Raden Mas Said Surakarta, meluncurkan kabinet baru dengan nama Kabinet BANATARA yang diresmikan periode kepengurusan 2023/2024. Filosofi Logo HMPS PAI pada tahun ini dilambangkan dengan anak panah dan bintang.

BANA (Anak Panah)

Identik dengan melesat menuju sasaran dengan cepat. HMPS PAI ke depannya akan bisa melesat cepat sesuai dengan tujuan bersama dan visi misi yang ada serta HMPS PAI akan selalu berprinsip lurus (langkah benar) menuju HMPS PAI yang unggul dan berprestasi. Anak panah juga identik dengan Arjuna yang terkenal dengan busur Gandiwa-nya (kesatriannya membawa rasa aman dan sejahtera untuk rakyat) harapannya HMPS PAI bisa menciptakan rasa aman dan sejahtera untuk mahasiswa Pendidikan Agama Islam dan seluruh mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta.

TARA (Bintang)

Melambangkan HMPS PAI kedepannya akan bersinar dari pada HMPS yang lain. Bintang juga identik dengan kata “melengkapi langit”, harapannya seluruh anggota HMPS PAI selalu melengkapi dalam hal apapun. Bintang juga identik dengan banyak namun memiliki karakteristik sendiri (harapannya HMPS PAI memiliki banyak anggota namun setiap anggotanya memiliki karakteristik pemikiran sehingga nantinya dapat menghidupkan HMPS). Bintang juga identik dengan lengkungan 5 (yang mengikat filosofi pancasila dan rukun Islam).

Warna Biru

Memiliki arti dapat diandalkan dan bertanggung jawab. Warna ini menunjukkan rasa aman dan percaya diri. Arti warna biru memiliki kebutuhan dan keteraturan dan arahan dalam kehidupan.

Warna Kuning

Memiliki arti selalu dikaitkan dengan keceriaan, kebahagiaan, dan rasa optimis. Kuning merupakan yang memiliki kehangatan. Arti warna kuning adalah sesuatu yang memberikan energi dan kecerdasan, serta hal ini berkaitan dengan sinar matahari.

Bulu Anak Panah

Bulu pada anak panah mempunyai makna penyeimbang yaitu visi dan misi dalam mencapai tujuan harus seimbang agar tujuan itu tercapai.


Anak panah mempunyai makna tekad dan semangat yaitu para pengurus HMPS PAI harus mempunyai tekad dan semangat dalam mencapai tujuan.


Satu bintang mempunyai makna satu tujuan yaitu para pengurus diharapkan mampu memiliki satu tujuan yang sama untuk mengembangkan HMPS PAI.